Minggu, 21 November 2010

Membuat bandwidth internet jadi 100%


Tahukah kamu kalau sebenarnya bandwidth yang kita gunakan untuk berselancar di dunia maya itu tidak 100% kita gunakan. Karena pada dasarnya sistem Windows membatasi penggunaan bandwidth hanya 80% dari 100% yang disediakan oleh ISP (internet service provider). Lalu kemana perginya 20% lagi? Ya itu tadi... Windows menyimpan 20% dari bandwidth yang kita miliki. Jahat bener kan ?... malah internet disini lelet banget,... pake' dibatasi pula'.

Trus bisa nggak kita ambil lagi 20% bandwidth yang mutlak merupakan hak milik kita itu? tentu saja bisa dan HARUS !!! hehehe... Oleh karena itu mari kita ambil kembali bandwidth yang "dicuri" oleh Windows itu menjadi hak milik kita kembali. Gimana caranya? tentu saja sangat mudah. Trik yang akan kita lakukan hanya dengan mengedit sedikit settingan dari Aplikasi Group Policy yang merupakan aplikasi bawaan dari Windows. Untuk mulai beraksi, silahkan Ikuti langkah-langkah berikut ini :
  1. Klik Start | Run
  2. Ketik gpedit.msc lalu klik OK atau tekan Enter yang nantinya akan membuka aplikasi Group Policy
  3. Buka Administrative Templates dengan mengklik tanda [+] di samping kirinya.
  4. Kemudian buka lagi Network
  5. Klik QoS Packet Scheduler
  6. Dobel klik Limit reservable bandwidth pada area sebelah kanan yang nantinya akan terbuka seperti gambar
  7. Pilih Enabled, kemudian atur Bandwidth limit (%) menjadi 0
  8. Klik OK untuk menyimpan setting.

1 komentar: